Survey Kepuasan Masyarakat (SKM) pada Semester I Tahun 2021, untuk mengukur persepsi masyarakat terhadap Pelayanan Publik pada Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Kalimantan Barat. Pemberian pelayanan publik oleh aparatur pemerintah kepada masyarakat merupakan implikasi dari fungsi aparat negara sebagai pelayan masyarakat sehingga kedudukan aparatur pemerintah dalam pelayanan umum (public services) sangat strategis karena akan menentukan sejauh mana aparatur pemerintah mampu memberikan pelayanan yang sebaik-baiknya bagi masyarakat dan sejauh mana negara telah menjalankan perannya dengan baik.